Tuesday, August 31, 2021

Samsung Galaxy S21 FE Muncul di Geekbench, Diperkuat Chipset Exynos 2100

 Samsung Galaxy S21 Ultra

PT Rifan Financindo - Informasi mengenai kehadiran Samsung Galaxy S21 FE kembali muncul di internet. Adalah laporan terbaru SamMobile yang mengungkap adanya versi terbaru dari Galaxy S21 FE di laman Geekbench.

Dilansir Phone Arena, Senin (30/8/2021), varian baru yang dimaksud adalah adanya Galaxy S21 FE yang menggunakan chipset Exynos 2100. Padahal, banyak bocoran sebelumnya menyebut smartphone ini hanya hadir dengan varian Snapdragon 888.

Berdasarkan laman Geekbench, smartphone Samsung yang memiliki nomor model SM-G990E ini berhasil mencatat skor 1.084 untuk single-core. Sementara dalam uji multi-core, perangkat ini mendapat skor 3.316.

Baca Juga :

Sebagai informasi, laporan beberapa bulan lalu memang menyebut Samsung sudah mulai memproduksi galaxy S21 FE. Awalnya, perangkat ini akan diperkenalkan pada Agustus 2021, tapi ditunda karena kurangnya persediaan chipset di seluruh dunia.

Dalam laporan itu disebutkan pula, akibat kelangkaan chipset ini, sejumlah unit perangkat ini akan dibekali chipset Exynos dan lainnya memakai Snapdragon. Karenanya, ada kemungkinan munculnya Galaxy S21 FE varian Exynos berhubungan dengan kelangkaan chipset global.

Kendati informasi soal smartphone ini sudah bermunculan, informasi kehadirannya belum banyak terungkap. Hanya ada sejumlah bocoran yang menyebut smartphone ini kabarnya akan diluncurkan pada awal September 2021.

Spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE
Salah satunya adalah smartphone ini akan memiliki layar AMOLED dengan desain punch-hole berukuran 6,4 inci. Galaxy S21 FE dikabarkan akan menggunakan chipset Exynos 2100 atau Snapdragon 888.

Sebagai penunjang performanya, ada baterai berkapasitas 4.500mAh. Kabarnya, smartphone ini akan tersedia dalam dua varian memori internal, yakni 128GB dan 256GB.

Selain bocoran soal spesifikasi, tampilan render Galaxy S21 FE sudah sempat muncul di internet. Berdasarkan render tersebut, smartphone ini akan memiliki bahasa desain serupa Galaxy S21.

Samsung Tak Sengaja Ungkap Kehadiran Galaxy S21 FE
Sebelumnya, laporan terbaru Galaxy Club, Samsung tidak sengaja mengungkap kehadiran smartphone tersebut di situs resminya, tepatnya situs resmi Samsung Meksiko.

Dikutip dari GSM Arena, Senin (3/5/2021), Galaxy Club menemukan adanya laman khusus yang ditujukan untuk Galaxy S21 FE. 'Pelajari lebih lanjut soal Galaxy S21 FE', tulis keterangan dalam laman tersebut.

Adapun smartphone tersebut muncul di deretan Galaxy S21 dan Galaxy S21 Ultra. Kendati demikian, informasi soal laman tersebut diketahui sudah dihapus.

Meski laman tersebut sudah dihapus, informasi soal Galaxy S21 FE sendiri sudah sempat diketahui dari bocoran yang beredar di internet dalam beberapa bulan terakhir. PT Rifan Financindo.

Sumber : Liputan 6

Monday, August 30, 2021

Apple Bakal Rilis iPhone 13 pada September 2021?

 iPhone 13 Pro

Rifan Financindo - Apple dijadwalkan bakal meluncurkan iPhone 13 pada tahun ini. Berdasarkan bocoran terkini, seri penerus iPhone 12 itu akan diungkap pada 14 September 2021.

Adapun kabar pengumuman iPhone 13 series ini diungkap pertama kali oleh tipster Apple terpopuler, yaitu Jon Prosser.

Mengutip cuitannya di akun Twitter @jon_prosser, Minggu (29/8/2021), Apple akan kembali merilis iPhone 13 series pada bulan September--seperti tahun-tahun sebelumnya.

Baca Juga :

Selain tanggal peluncuran iPhone 13, sebuah gambar boks penjualan ponsel baru Apple inipun juga sempat bocor di internet.

Apple Tindak Tegas Pihak yang Bocorkan Informasi
Menurut laporan, Apple masih menderita dari bocoran informasi yang diungkap oleh orang dalam perusahaan.

Dalam beberapa bulan terakhir, perusahaan telah mengancam leaker yang teridentifikasi dengan jerat hukum.

Karena alasan tersebut, besar kemungkinan kita belum melihat banyak informasi bocoran tentang iPhone 13 series ini.

Pre-order iPhone 13 Series
Bila memang kabar pengumuman iPhone 13 series ini terjadi pada 14 September 2021, maka besar kemungkinan ponsel baru Apple ini sudah mulai bisa di pre-order mulai pada 17 September.

Sementara itu, baru akan dijual secara bebas ke pengguna pada 24 September.

Berdasarkan kabar saat ini, Apple akan merilis 4 seri iPhone baru, yakni iPhone 13, iPhone 13 mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max. Rifan Financindo.

Sumber : Liputan 6

Sunday, August 29, 2021

Bocoran Harga iPhone 13 Series, Dibanderol Rp 12 Juta hingga Rp 31 Juta

 iPhone 13

PT Rifan - Apple dijadwalkan akan mengungkap iPhone 13 series pada 14 September 2021. Jelang tanggal tersebut, bocoran informasi tentang penerus iPhone 12 itu mulai ramai diperbincangkan.

Salah satunya adalah soal harga iPhone 13 series. Disebutkan, keempat smartphone baru milik Apple tersebut akan dijual dengan harga paling mahal dikisaran USD 2.163 atau Rp 28 jutaan.

Dikutip dari Gizchina, Senin (30/8/2021), harga iPhone 13 series dengan kapasitas storage paling kecil adalah USD 850 atau sekitar Rp 12 jutaan.

Baca Juga :

Sedangkan untuk model 1TB akan dijual seharga USD 2.163 atau sekitar Rp 31 juta. Informasi, iPhone 13 series akan hadir dalam empat model seperti seri iPhone sebelumnya.

Disebutkan, perusahaan bentukan Steve Jobs ini akan meluncurkan iPhone 13 mini, iPhone 13, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max.

Harga iPhone 13 Series
Berikut ini adalah bocoran harga iPhone 13 Series

iPhone 13 Mini:

    64GB – USD 850 / Rp 12 juta
    128GB – USD 927 / Rp 13 juta
    256GB – USD 1,051 / Rp 15 juta

iPhone 13

    64GB - USD 973 / Rp 14 juta
    128GB - USD 1,051 / Rp 15 juta
    256GB - USD 1,174 / Rp 17 juta

iPhone 13 Pro

    128GB - USD 1,313 / Rp 19 juta
    512GB - USD 1,622 / Rp 23 juta
    1TB - USD 2,055 / Rp 30 juta

iPhone 13 Pro Max

    128GB - USD 1,437 / Rp 20 juta
    512GB - USD 1,746 / Rp 25 juta
    1TB - USD 2,179 / Rp 31 juta

iPhone 13 Rilis pada September 2021
Apple dijadwalkan bakal meluncurkan iPhone 13 pada tahun ini. Berdasarkan bocoran terkini, seri penerus iPhone 12 itu akan diungkap pada 14 September 2021.

Adapun kabar pengumuman iPhone 13 series ini diungkap pertama kali oleh tipster Apple terpopuler, yaitu Jon Prosser.

Mengutip cuitannya di akun Twitter @jon_prosser, Minggu (29/8/2021), Apple akan kembali merilis iPhone 13 series pada bulan September--seperti tahun-tahun sebelumnya.

Selain tanggal peluncuran iPhone 13, sebuah gambar boks penjualan ponsel baru Apple inipun juga sempat bocor di internet. PT Rifan.

Sumber : Liputan 6

Thursday, August 26, 2021

Butuh Berapa Lama Hingga Cakupan Internet 5G Seluas 4G di Indonesia?

 Banner Internet 5G

PT Rifan Financindo Berjangka - Tiga operator telekomunikasi besar di Tanah Air telah merilis layanan 5G yang bisa dinikmati konsumen industri maupun pengguna.

Meski begitu, mengingat ketersediaan spektrum, infrastruktur, dan ekosistem yang belum luas, jaringan 5G diluncurkan di beberapa kota terpilih, dengan titik yang juga terbatas.

Akibatnya, hanya segelintir pengguna yang bisa menikmati jaringan 5G. Sebelum 5G, jaringan 4G jadi jaringan paling canggih untuk mendukung komunikasi di Indonesia.

Baca Juga :

Jaringan 4G dirilis di Indonesia pada 2014 dan sekitar 6 tahun kemudian, layanan internet ini telah menjadi tulang punggung layanan internet di Indonesia.

Lantas, butuh waktu berapa lama hingga layanan 5G yang kini baru melingkupi beberapa titik bisa semasif 4G?

Vice President Ericsson Indonesia, Ronni Nurmal mengatakan, ketika jaringan 2G diperkenalkan, butuh lebih dari 10 tahun untuk bisa menjangkau 90 persen populasi.

Sementara menurutnya, 3G butuh waktu lebih singkat dibanding 2G, untuk menjangkau populasi yang luas. Begitu juga dengan 4G yang butuh waktu lebih pendek, dibanding 3G, untuk bisa digunakan oleh populasi luas seperti saat ini.

"5G butuh waktu lebih singkat lagi untuk capai total populasi. Hal ini terutama dengan dukungan teknologi, seperti spectrum sharing agar 5G bisa dimanfaatkan bersama 4G," kata Ronni mengungkapkan prediksinya.

Ia menambahkan, jika ekosistem 5G sudah siap, operator-operator telekomunikasi di indonesia pasti akan segera menghadirkan jaringan 5G di berbagai wilayah dengan ekosistem pendukung yang siap.

Pengalaman Indosat Ooredoo
Sementara itu, Director and Chief Operating Officer Indosat Ooredoo, Vikram Sinha, mengatakan, Indonesia merupakan digital native dalam hal konsumsi data atau orang yang terhubung.

Dengan banyaknya perusahaan startup yang memberi berbagai layanan online, akses data yang baik tidak bisa dielakkan. Untuk itu menurut Vikram, di sinilah Indosat Ooredoo dan para partner berupaya mengasuh dan menciptakan ekosistem 5G yang baik, guna memastikan Industri 4.0 berjalan dengan baik.

"Ini merupakan perjalanan penting. Dalam beberapa tahun lalu, pasti kita bisa melihat perubahannya, tentu dengan kolaborasi dengan partner B2B," katanya.

Bicara tentang upaya menggeber layanan 5G, Indosat Ooredoo mengaku sudah punya cukup banyak pengalaman. Pelajaran pertama, dari kehadiran teknologi jaringan sebelumnya, yakni 2G, 3G, dan 4G pihaknya sudah belajar.

"Adaptasi ke 5G lebih cepat, apalagi didukung perangkat lebih murah," katanya.

5G Digelar Sesuai Kebutuhan
Pelajaran kedua menurut Vikram adalah 5G mungkin tidak akan digeber ke seluruh wilayah Indonesia.

Namun lebih menyentuh ke titik-titik yang lebih membutuhkan, juga melihat di mana ekosistem pendukung 5G siap.

"Bagi Indosat, 5G bukanlah hal yang baru karena sudah mulai mengembangkan dan mempersiapkan dari 2018, dari fiberisasi, teknologi radio dan jaringan, dan lain-lain, serta dukungan partner yang memiliki tujuan sama, agar Indonesia tidak tertinggal," katanya.

Indosat Ooredoo telah merilis internet 5G di beberapa kota. Pertama adalah Solo dilanjutkan dengan Jakarta. Selanjutnya, Indosat Ooredoo akan memperluas layanan 5G ke berbagai kota besar seperti Makassar, Surabaya, dan Balikpapan. PT Rifan Financindo Berjangka.

Sumber : Liputan 6

Wednesday, August 25, 2021

Ada Poco X3 GT dan Poco X3 Pro, Apa Bedanya?

Poco

 PT Rifan Financindo Berjangka - Poco X3 GT telah diperkenalkan sebagai smartphone Poco paling anyar di Indonesia. Smartphone ini hadir setelah sebelumnya Poco meluncurkan Poco X3 Pro pada April 2021.

Secara keseluruhan, kedua smartphone ini sama-sama dibekali dengan spesifikasi yang terbilang mumpuni. Lantas, apa yang membedakan keduanya?

Menurut Head of Marketing Poco Indonesia, Andi Renreng, Poco X3 GT ternyata hadir sebagai peningkatan dari Poco X3 Pro. Peningkatan di smartphone Poco terbaru ini pun tidak hanya dari dihadirkan sisi performa, tapi juga desain.

Baca Juga :

"Poco X3 GT ini merupakan next level dari Poco X3 Pro. Jadi, smartphone ini menyasar orang-orang yang memang ingin mendapatkan teknologi flagship di kelas mid-range," tuturnya dalam konferensi pers virtual, Kamis (19/8/2021).

Soal performa, Andi mengatakan, Poco X3 GT sudah dibekalichipset MediaTek Dimensity 1100. Smartphone ini menjadi perangkat pertama yang menggunakan chipset tersebut di pasar Indonesia.

Tidak hanya itu, Poco juga sudah menyertakan baterai berkapasitas 5.000mAh dengan fast charging 67W. Andi menuturkan, kemampuan ini yang pertama kali juga dihadirkan di smartphone Poco.

"Untuk kelas Poco, ini pertama kalinya memberikan fast charging 67W. Kalau dibandingkan di smartphone Xiaomi, biasanya diberikan pada perangkat di harga Rp 17 jutaan," ujar Andi menjelaskan.

Sementara untuk soal desain, Poco X3 GT hadir dengan perlindungan dari Corning Gorilla Glass Victus. Adapun Poco X3 Pro menggunakan Corning Gorila Glass 6.

Nah demikian kira-kira pembahasan mengenai Poco X3 GT dan Poco X3 Pro. Untuk mengetahui spesifikasi masing-masing smartphone, cek informasinya di laman berikutnya.

Spesifikasi Poco X3 GT

Untuk spesifikasi, Poco X3 GT memiliki layar berukuran 6,6 inci beresolusi FHD Plus. Layar smartphone ini memiliki refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 240Hz, serta mendukung teknologi DynamicSwitch.

Oleh sebab itu, smartphone ini dapat secara otomatis menyesuaikan kecepatan refresh rate sesuai aktivitas yang dilakukan pengguna sekaligus mengoptimalkan konsumsi daya.

Selain dibekali chipset MediaTek Dimensity 1100, Poco memadukannya dengan RAM 8GB yang tersedia dalam dua pilihan memori, yakni 128GB dan 256GB.

Untuk menunjang performanya, Poco X3 GT diperkuat baterai 5.000mAh yang sudah mendukung kemampuan fast charging 67W.

Poco X3 GT memiliki tiga pilihan warna, yakni stargaze black, cloud white, dan wave blue. Smartphone ini juga memiliki dual speaker Dolby Atmos untuk pengalaman audio yang lebih optimal.

Perangkat mobile ini  menjalankan MIUI 12.5 berbasis Android 11. Poco X3 GT hadir tombol pemindai sidik jari di bodi samping dan IR blaster.

Urusan fotografi, ada tiga kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 64MP, lensa ultrawide 8MP, lensa makro 2MP. Sementara kebutuhan selfie diserahkan pada kamera depan 16MP.

Sebagai fitur pendukung, Poco menghadirkan teknologi AI Shutter untuk memungkinkan pengguna menangkap video Pro Time-Lapse dan memilih foto terbaik dari burst mode.

Lalu ada pula fitur tools perekaman video yang beragam untuk menghasilkan video layaknya profesional. Beberapa tools tersebut adalah real-time video bokeh termasuk delapan filter cinematic video.

Spesifikasi Poco X3 Pro
Sementara Poco X3 Pro hadir dengan layar berukuran 6,67 inci yang memiliki resolusi FHD Plus. Kemampuan layar Poco X3 Pro ditunjang dengan refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 240Hz.

Meski hadir dengan refresh rate tinggi, konsumsi daya Poco X3 Pro disebut terbilang efisien. Sebab, ada fitur DynamicSwitch yang memungkinkan smartphone menyesuikan refresh rate berdasarkan penggunaan.

Perangkat anyar Poco ini hadir dengan tiga pilihan warna, yakni phantom black, metal bronze, dan frost blue.

Poco X3 Pro memiliki empat kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 48MP, lensa ultra-wide 8MP, lensa makro 2MP, dan depth sensor. Sementara kamera depannya beresolusi 20MP.

Untuk penunjang performanya, ada baterai berkapasitas 5.160mAh yang sudah mendukung fitur fast charging 33W. Smartphone ini juga dibekali teknologi Middle Middle Tab untuk membuat pengisian daya baterai menjadi lebih cepat.

Sebagai bagian dari pengalaman multimedianya, ada dual speaker yang sudah mendapat sertifikasi Hi-Res. Fitur lain yang dapat ditemukan perangkat ini, seperti IR Blaster, NFC, termasuk 3,5mm headphone jack.

Selain itu, smartphone ini juga sudah memiliki sertifikasi TÃœV Rheinland dan L1 Widevine. Kebutuhan multimedia smartphone ini turut didukung dengan kemampuan HDR10.

Adapun untuk urusan keamanan, tepatnya sensor biometrik, Poco X3 Pro memiliki pemindai sidik jari di samping bodi yang juga bertugas sebagai tombol power. Smartphone ini menjalankan MIUI 12 berbasis Android 11. PT Rifan Financindo Berjangka.

Sumber : Liputan 6

 

Tuesday, August 24, 2021

Xiaomi Setop Produksi Redmi Note 10 untuk Pasar Indonesia

Redmi Note 10

 PT Rifan Financindo - Xiaomi baru saja mengumumkan akhir siklus untuk Redmi Note 10 di Indonesia. Dengan kata lain, smartphone ini tidak lagi diproduksi untuk pasar Tanah Air.

Pengumuman ini diketahui langsung dari akun media sosial Xiaomi Indonesia. Dalam unggahan tersebut, Xiaomi menyertakan gambar yang menandakan Redmi Note 10 telah sold out atau terjual habis di Indonesia.

"Terima kasih, Xiaomi Fans! Redmi Note 10 telah memasuki akhir siklus & tidak akan diproduksi lagi untuk Indonesia," tulis Xiaomi.

Baca Juga :

Tidak diungkap secara pasti alasan disetopnya produksi smartphone Xiaomi ini, tapi kemungkinan besar karena kelangkaan chip yang memang melanda seluruh dunia.

Berdasarkan penelusuran Tekno Liputan6.com, Redmi Note 10 kini memang tidak lagi tersedia di sejumlah kanal penjualan online resmi Xiaomi Indonesia.

Sebagai gantinya, Xiaomi pun menawarkan konsumen untuk membeli Redmi Note 10 Pro, Redmi Note 10S, atau Redmi Note 10 5G.

Dengan adanya pengumuman ini, usia Redmi Note 10 di Indonesia terbilang tidak terlalu lama. Smartphone ini pertama kali diperkenalkan pada Maret 2021, bersama dengan Redmi Note 10 Pro.

Saat pertama kali meluncur, smartphone ini dibanderol dengan harga Rp 2,4 jutaan. Untuk diketahui, Redmi Note 10 hadir dengan layar AMOLED seluas 6,43 inci dengan resolusi 1.080 x 2.400 piksel dan rasio 20:9.

Spesifikasi Lengkap Redmi Note 10

Layar Redmi Note 10 dilindungi Corning Gorilla Glass 3. Selain itu, layar Redmi Note 10 memiliki refresh rate 60Hz untuk mendukung pengalaman yang lebih smooth saat gaming atau scrolling perangkat.

Pada bagian layar Xiaomi menempatkan sebuah punch hole untuk meletakkan kamera selfie beresolusi 13MP.

Pada bodi belakangnya, terdapat frame kamera berisi 4 kamera. Sensor paling besar adalah 48MP.

Sementara tiga sensor lainnya diletakkan di bagian bawah kamera berukuran besar, antara lain adalah ultra-wide 8MP, makro dan depth masing-masing 2MP.

Kinerja Redmi Note 10
Kinerja Redmi Note 10 disokong oleh chipset Snapdragon 678 dan RAM jenis LPDDR4. Opsi memori yang ditawarkan adalah RAM 4GB dan memori internal 64GB.

Jika kurang, Redmi Note 10 menyediakan slot untuk menempatkan MicroSD card.

Redmi Note 10 didukung kapasitas baterai 5.000mAh lengkap dengan pengisian daya cepat 33W yang diklaim mampu mengisi daya 50 persen dalam 25 menit.

Redmi Note 10 juga sudah didukung fitur seperti NFC dan fingerprint di sisi kanan smartphone. Perangkat ini menjalankan Android 11 dengan MIUI 12. PT Rifan Financindo.

Sumber : Liputan 6

 

Monday, August 23, 2021

Samsung Galaxy A03s, Smartphone Terjangkau dengan 3 Kamera Utama

 Samsung

Rifan Financindo - Samsung baru saja menambah daftar produk besutannya untuk lini Galaxy A. Kali ini, perusahaan asal Korea Selatan itu memperkenalkan Galaxy A03s untuk pasar India.

Sama seperti pendahulunya, Galaxy A02s, smartphone ini hadir sebagai perangkat terjangkau. Bahkan secara tampilan, Galaxy A03s tidak terlalu berbeda dari Galaxy A20s.

Dikutip dari GSM Arena, Jumat (20/8/2021), smartphone Samsung ini memiliki layar berukuran 6,5 inci. Performa smartphone ini didukung chipset Helio P35 dan baterai berkapasitas 5.000mAh dengan kemampuan charging 15W.

Baca Juga :

Sementara kebutuhan fotografi diserahkan pada tiga kamera belakang yang masing-masing beresolusi 13MP (lensa utama), 2MP (lensa makro), dan 2MP (depth sensor). Lensa depan Galaxy A03s beresolusi 5MP.

Dari sisi software, smartphone ini menjalankan One UI 3.1 Core berbasis Android 11. Ada tiga varian warna yang tersedia, yakni black, blue, dan white.

Galaxy A03s hadir dengan dua pilihan varian memori, yakni RAM 3GB/ROM 32GB dan RAM 4GB/ROM 64GB.

Smartphone ini dibanderol mulai dari 11.499 rupee di India (Rp 2,2 juta), tapi belum diketahui apakah akan menyambangi pasar lain, termasuk Indonesia. Rifan Financindo.

Sumber : Liputan 6

Sunday, August 22, 2021

Samsung Galaxy M52 5G Bakal Diperkuat Snapdragon 778G?

Galaxy M62

 PT Rifan - Samsung diketahui akan memperkenalkan varian 5G dari lini Galaxy M. Menurut bocoran dari leakster Ishan Agarwal, perusahaan asal Korea Selatan itu bersiap untuk meluncurkan Galaxy M52 5G.

Dikutip dari GSM Arena, Senin (23/8/2021), bocoran soal spesifikasi smartphone ini juga sudah mulai bermunculan. Salah satunya adalah Galaxy M52 5G akan menggunakan Snapdragon 778G.

Smartphone Samsung ini akan memiliki layar Super AMOLED berukuran 6,7 inci dengan resolusi Full HD Plus. Galaxy M52 5G hadir dengan desain layar punch-hole yang tempat diletakkannya kamera depan 32MP.

Baca Juga :

Berdasarkan bocoran, smartphone ini akan hadir dengan dua varian memori, yakni RAM 6GB atau 8GB. Namun untuk memori internal yang ditawarkan hanya satu, yakni 128GB.

Galaxy M52 5G memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 64MP, lensa ultrawide 12MP, dan depth sensor 5MP. Namun ada informasi lain menyebut smartphone ini akan hadir dengan empat kamera belakang.

Galaxy M52 5G dikabarkan akan menjalankan One UI 3.1 berbasis Android 11. Kendati informasi soal spesifikasinya sudah beredar, belum ada informasi mengenai kapan smartphone ini akan diperkenalkan ke publik. PT Rifan.

Sumber : Liputan 6

Thursday, August 19, 2021

Cek Spesifikasi Poco X3 GT yang Meluncur 19 Agustus di Indonesia

 Poco

PT Rifan Financindo Berjangka - Poco Indonesia dipastikan akan memperkenalkan smartphone terbaru untuk pasar Indonesia. Berdasarkan unggahan di laman media sosial Poco Indonesia, smartphone anyar ini merupakan varian Poco GT.

Dari sejumlah informasi, varian yang dimaksud adalah Poco X3 GT. Adapun peluncuran smartphone ini akan dilakukan secara virtual pada 19 Agustus 2021 pukul 19.30 WIB.

Seperti biasa, peluncuran ini ditayangkan di kanal YouTube Poco Indonesia. Meski baru diperkenalkan besok di Indonesia, smartphone Poco ini sebenarnya sudah diumumkan bulan lalu di pasar global.

Baca Juga :

Poco X3 GT memiliki layar IPS dengan ukuran 6,6 inci beresolusi FHD Plus dan refresh rate 120Hz. Sebagai perlindungan layar, Poco sudah menyertakan Gorilla Glass Victus pada smartphone ini.

Poco X3 GT dibekali dengan chipset Mediatek Dimensity 1100 yang dipadukan RAM 8GB dengan dua opsi memori, yakni 128GB dan 256GB.

Urusan fotografi, ada tiga kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 64MP, lensa ultrawide 8MP, lensa makro 2MP. Sementara kebutuhan selfie diserahkan pada kamera depan 16MP.

Untuk menunjang performanya, Poco X3 GT dibekali baterai berkapasitas 5.000mAh yang sudah mendukung kemampuan fast charging 67W.

Smartphone ini menjalankan MIUI 12.5 berbasis Android 11. Poco X3 GT hadir tombol pemindai sidik jari di bodi samping, stereo speaker, dan IR blaster.

Smartphone ini dibanderol dengan harga mulai dari USD 299 atau sekitar Rp 4,3 juta. Namun belum diketahui harga jual untuk di Indonesia. PT Rifan Financindo Berjangka.

Sumber : Liputan 6

Wednesday, August 18, 2021

Harga dan Spesifikasi Realme GT Master Edition

 Realme GT Master Edition Voyager Grey (Dok. Realme)

PT Rifan Financindo - Realme secara resmi meluncurkan Realme GT Master Edition di Indonesia hari ini. Smartphone "flagship killer" ini diboyong ke Tanah Air dengan membawa chipset Snapdragon 778 5G.

Dalam Realme Fan Festival 2021 Launch Event, Rabu (18/8/2021), Realme mengatakan bahwa secara desain, Realme GT Master Edition dirancang oleh Naoto Fukasawa dan terinspirasi desain koper.

Selain itu, smartphone dengan dua varian yaitu Voyager Grey dan Daybreak Blue ini, memiliki ukuran 174 gram dan 8,00 milimeter.

Baca Juga :

"Edisi Realme GT ini juga dibuat untuk merayakan tonggak sejarah raihan 100 juta Realme Fans kami," kata J.J. Kwan, Senior Product Marketing Manager Realme Global.

Ponsel ini dilengkapi dengan layar Super AMOLED 120 Hz, serta 65 W SuperDart Charge yang memungkinkan pengisian daya ke baterai 4.300 mAh hingga 50 persen dalam waktu 13 menit.

Fitur Street Photography
Penyimpanannya juga terbilang besar dengan 8 GB + 250 GB serta mendukung ekspansi RAM virtual hingga 5 GB. Namun, mereka juga memiliki ada opsi memori 8 GB + 128 GB.

Untuk kamera, Realme GT Master Edition juga mendukung kamera selfie 32 MP serta memiliki fitur street photography yang dibuat khusus untuk perangkat ini.

Kamera utama juga memiliki konfigurasi 64MP, ditambah 8 MP pada lensa ultra wide, serta 2 MP untuk lensa makro.

Realme GT Master Edition juga sudah mendukung NFC (Near Field Communication). Mereka juga memiliki fitur pendingin Vapor Champer dengan 5 lapis sistem pendingin.

Harga
Realme GT Master Edition 8GB + 258GB akan hadir di Indonesia dengan harga Rp 5.299.000, serta harga flash sale di 22 Agustus 2021 mulai jam 12 siang yaitu Rp. 4.999.000. Early Bird Sale juga diadakan pada 18 Agustus 2021 pukul 6 sore.

Sementara, harga untuk versi 8GB + 128 GB dari gawai ini adalah Rp. 4.999.000, dengan harga flash sale Rp 4.699.000. Namun, mereka baru akan tersedia di akhir September 2021.

Di kesempatan yang sama, Realme juga meluncurkan tiga produk mereka yang juga merupakan bagian dari ekosistem AIoT Realme di mana mereka menerapkan strategi "1+5+T."

"1" sebagai smartphone, "5" sebagai skenario utama smart TechLife yang di dalamnya terdapat perangkat TWS, Wearables, TV, Laptop dan Tablet, serta "T" yaitu TechLife.

Ketiga produk lainnya yang diluncurkan Realme tersebut adalah Realme Smart TV 4K 50 inci, Realme TechLife Air Purifier, serta laptop Realme Book 2K Display. PT Rifan Financindo.

Sumber : Liputan 6

Tuesday, August 17, 2021

Kemkominfo: TV Analog Dimatikan Bertahap Mulai 30 April 2022

 Ilustrasi TV Digital

Rifan Financindo - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) sudah menetapkan tiga tahap dan jadwal penghentian siaran televisi analog atau Analog Switch Off (ASO).

Untuk ASO tahap pertama sendiri akan dimulai pada 30 April 2022, dengan target pelaksanaan penghentian siaran paling lambat adalah 2 November 2022.

Plt. Direktur Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika Kemenkominfo, Ismail, mengatakan tahap kedua penghentian siaran TV analog akan dilakukan di 25 Agustus 2022 dan tahap ketiga pada 2 November 2022.

Baca Juga :

"Proses penetapan dan pengundangan perubahan Peraturan Menteri Nomor 6 Tahun 2021 yang menyangkut jadwal ASO yang baru telah selesai," kata Ismail.

"Sehingga dapat kami umumkan tahapan ASO yang akan kita lakukan menjelang tanggal 2 November 2022," ujarnya seperti dikutip dari siaran pers di laman Kominfo, Rabu (18/8/2021).

Beri Waktu Persiapan Bagi Pemangku Kepentingan
Untuk tahap 1 akan dilakukan penghentian siaran TV analog ada 56 wilayah dan 166 kabupaten/kota.

Sementara di ASO tahap 2 akan ada 31 wilayah dengan 110 kabupaten/kota, serta dilanjutkan tahap 3 yaitu 25 wilayah dengan 63 kabupaten/kota.

Ismail mengatakan, pelaksanaan ASO secara bertahap merupakan praktik yang lazim dilakukan di berbagai negara. Dengan pentahapan ini pemangku kepentingan juga dinilai dapat mempersiapkan siaran digital dengan sebaik-baiknya.

"Hal ini tepat untuk diterapkan di Indonesia dengan kondisi geografisnya yang sangat luas dan jumlah siaran televisi analog yang juga banyak," katanya.

Tak Menunda Peralihan ke TV Digital
Menurutnya, industri bisa mempersiapkan siaran digital dengan sebaik-baiknya, tanpa menggangu kualitas siaran analog yang saat masih dilakukan secara bersamaan atau siaran simulcast.

Lebih lanjut, Ismail mengatakan bahwa penyesuaian jadwal ASO tidak dimaksudkan untuk menunda persiapan peralihan dari siaran analog ke digital.

Dia mengatakan, hal ini dilakukan agar transisi menuju ASO menjadi proses yang berjalan baik bagi semua pihak.

"Penundaan waktu ASO tahap pertama hingga ke 30 April 2022 tersebut harus dimanfaatkan untuk memastikan siaran televisi digital dapat diterima dengan baik oleh masyarakat," pungkasnya. Rifan Financindo.

Sumber : Liputan 6

Sunday, August 15, 2021

Xiaomi Tak Sengaja Ungkap Spesifikasi Redmi 10

Redmi 10

 

PT Rifan - Xiaomi baru-baru ini secara tidak sengaja mengungkap spesifikasi lengkap tentang smartphone teranyarnya, yakni Redmi 10.

Selang beberapa saat diunggah ke situs resmi perusahaan, informasi spesifikasi Redmi 10 tersebut langsung dihapus.

Beruntung, tim XDA Developers berhasil "menangkap" informasi dan gambar situs itu sebelum hilang dari internet.

Baca Juga :

Mengutip XDA Developers via Gizmochina, Minggu (15/8/2021), smartphone ini akan hadir dengan panel layar LCD 6,5 inci beresolusi 2400x1080 piksel.

Perusahaan juga menyertakan teknologi refresh rate adaptif (30Hz, 50Hz, 60Hz, dan 90Hz), lubang kamera selfie 8MP di layar, dan proteksi Gorilla Glass 3.

Bodinya sendiri disebutkan akan menggunakan bahan polikarbonat--seperti model Redmi Note 10, dengan tiga varian warna, yaitu carbon gray, pebble white, dan sea blue.

Prosesor di Redmi 10
Soal prosesor, Redmi 10 diotaki oleh MediaTek Helio G88, RAM 6GB, dan memori internal berkapasitas 128GB.

Dalam hal konektivitas, ponsel ini sudah mendukung dual-SIM, 4G, dual-band WiFi, Bluetooth 5.0, GNSS (GPS, A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS), USB Type-C, dan audio jack 3,5mm.

Untuk fotografi, Redmi 10 mengusung konfigurasi empat kamera yang masing-masing berkemampuan 50MP, 8MP (ultrawide), 2MP (macro), dan 2MP (depth).

Harga Redmi 10
Walau masih belum diketahui secara pasti berapa harganya, Redmi 10 hadir dengan tiga model RAM dan memori internal yang berbeda.

    4GB+64GB
    4GB+128GB
    6GB+128GB

Selain harga, Xiaomi juga belum memberitahukan kapan Redmi 10 ini akan meluncur di pasaran. PT Rifan.

Sumber : Liputan 6