Sunday, December 12, 2021

Galaxy S22 Ultra dengan Snapdragon 8 Gen 1 Muncul di Geekbench, Performanya?

 Galaxy S22 Ultra

PT Rifan - Samsung Galaxy S22 Ultra baru-baru ini kedapatan nongol di situs benchmark smartphone, yakni Geekbench.

Mengusung nomor model SM-S908N dan SM-S908U (varian Korea dan AS), HP Samsung ini sudah ditenagai oleh prosesor Snapdragon 8 Gen 1.

Mengutip GSM Arena, Minggu (12/12/2021), Galaxy S22 Ultra tersebut sudah dilengkapi dengan OS Android 12, dengan RAM yang berbeda di masing-masing model.

Baca Juga :

Untuk SM-S908N, Samsung akan menyematkan RAM 10GB. Sedangkan HP Android dengan model SM-SM-S908U hanya menggunakan RAM 8GB.

Sebelumnya, smartphone sama dengan nomor model SM-S908B juga sempat muncul di Geekbench.

Bedanya, nomor model ini adalah varian Galaxy S22 Ultra yang dilengkapi dengan prosesor Exynos 2200.

Perbandingan Exynos 2200 dan Snapdragon 8 Gen 1

Lebih lanjut, performa prosesor Exynos 2200 dengan Snapdragon 8 Gen 1 memiliki perbandingan yang cukup signifikan.

Tercatat di Geekbench, performa Snapdragon 8 Gen 1 dalam uji single-core mampu mencetak skor 1,219 poin. Sementara Exynos 2200 hanya 691 poin.

Namun, skor keduanya tidak terlalu jauh berbeda saat uji multi-core. Exynos 2200 mampu mencapai 3,167 poin, sementara Snapdragon 8 Gen 1 di 3,154 poin.

Peluncuran Galaxy S22 Series

Samsung sendiri memang belum mengumumkan secara pasti kapan Galaxy S22 series ini diumumkan.

Kabar yang beredar, perusahaan asal Korea itu akan mengungkap kehadiran seri flagship-nya tersebut pada 8 Februari 2022.

Seperti seri-seri ponsel premiumnya, perusahaan akan menggelar peluncuran dalam acara bertajuk Galaxy Unpacked. PT Rifan.

Sumber : Liputan 6

No comments:

Post a Comment