Monday, December 4, 2023

Rekomendasi Harian Indeks Nikkei 5 Desember 2023

 


PT Rifan Financindo Berjangka - Untuk rekomendasi harian indeks Nikkei 5 Desember 2023, perdagangan Nikkei sebelumnya ditutup turun 0,6% menjadi 33.231 dan indeks saham kapital besar Topix ditutup turun 0,83% pada 2.363.

Untuk indeks Nikkei berjangka bulan Desember 2023 ditutup turun 0,96% pada posisi 32.932,5.

Bursa saham pada hari Senin berakhir turun mencapai level terendah dalam hampir tiga minggu intraday tertekan penguatan yen.

Sebagai penggerak pasar hari ini, Bursa saham AS pada hari Senin ditutup turun, dengan Nasdaq 100 jatuh ke level terendah dalam 3 minggu tertekan lonjakan imbal hasil Treasury yang melemahkan saham-saham teknologi dan membebani pasar secara lebih luas. Imbal hasil Treasury bergerak lebih tinggi di tengah kekhawatiran bahwa pasar mungkin terlalu optimis terhadap kemungkinan The Fed menurunkan suku bunga pada Q2-2024.

Harga minyak berlanjut turun pada hari Senin, tertekan keraguan terhadap keputusan terbaru OPEC+ mengenai pengurangan pasokan dan ketidakpastian seputar permintaan bahan bakar global, meskipun risiko gangguan pasokan akibat konflik Timur Tengah membatasi kerugian.

Pagi ini akan dirilis data inflasi Tokyo yang diindikasikan turun.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Nikkei berjangka hari ini menurun.

Awal sesi dapat turun ke posisi 32935 dan jika tembus meluncur ke posisi S1 hingga S3.

Namun jika kemudian berbalik arah, akan naik ke posisi 33370 dan jika tembus mendaki ke R1 hingga R3. PT Rifan Financindo Berjangka.

R3R2R1PivotS1S2S3
33620334383318533003327503256833315
Buy Avg33487Sell Avg32426

Sumber : Vibiznews

No comments:

Post a Comment